Bupati Blitar Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Bencana Hidrometeorologi

TROL, Blitar – Bupati Blitar Drs. H. Rijanto, MM. bersama Forkopimda Kabupaten Blitar menghadiri Apel Gelar Kesiapan Tanggap Bencana Hidrometeorologi yang digelar di Halaman Mapolres Blitar, Rabu (5/11).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolres Blitar AKBP Arif Fazlurrahman, S.I.K., M.Si., dan dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia sebagai bentuk pengecekan kesiapan personel dan sarana prasarana dalam menghadapi potensi bencana alam.

Dalam apel tersebut, Kapolres Blitar membacakan sambutan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. Kapolri menyampaikan bahwa apel gelar pasukan ini menjadi langkah penting untuk memastikan kesiapan seluruh unsur dalam pencegahan dan penanggulangan bencana.

“Secara geografis, Indonesia berada di kawasan Ring of Fire atau Cincin Api Dunia, sehingga memiliki tingkat kerawanan bencana yang sangat tinggi,” ujar Kapolri dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kapolres Blitar.

Ia menambahkan, berdasarkan World Risk Index 2025, Indonesia menempati peringkat ketiga negara dengan potensi bencana alam tertinggi di dunia. Karena itu, seluruh personel dan stakeholder diminta bersinergi dengan cepat dan tepat dalam menghadapi potensi bencana ke depan.

Usai apel, Bupati Blitar bersama Kapolres dan Forkopimda meninjau kesiapan sarana dan prasarana penanggulangan Bencana Hidrometeorologi di wilayah Kabupaten Blitar. (*)

#prokopim.blitarkab.go.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *