Opini  

Tradisi Yang Sering Dilakukan di Hari Raya Lebaran 

foto: mudik/ ist

TROL – Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri merupakan momen penting umat Islam di tanah air.

Beberapa tradisi yang biasa dilakukan saat lebaran di Indonesia:

1. Mudik

Kegiatan yang khas adalah Mudik.Selama ini pemerintah mengumumkan libur beberapa hari.

2. Shalat Idul Fitri Bersama Keluarga

Shalat Idul Fitri atau Shalat ied adalah kegiatan dilakukan oleh seluruh umat Islam pada saat Idul Fitri.

3. Silaturahmi

Biasanya akan berkunjung ke rumah sanak saudara dan kerabat. Kesempatan ini menjadi bentuk untuk bertemu dan bersilaturahmi. Pada umumnya saat berkunjung ke rumah keluarga terdapat budaya sungkeman atau menyalami orang-orang tersayang terutama orang yang lebih tua sebagai bentuk penghormatan dan saling memaafkan.

4. Makan-makanan Khas Lebaran

Lebaran biasa identik dengan makanan khas lebaran. Makanan yang biasakan disajikan saat lebaran seperti ketupat atau lontong, opor ayam, lontong sayur, rendang, sate serta jajanan tradisional.

5. Ziarah

Dengan pulangnya ke kampung halaman, beberapa orang juga melakukan ziarah ke makam orang-orang tersayang yang telah berpulang lebih dahulu. Ziarah ke makam keluarga merupakan bentuk penghormatan pada orang yang telah meninggal dunia dan mengingat akan kematian.

6. Berbagi rezeki (THR)

Tradisi memberikan atau menerima Tunjangan Hari Raya (THR) juga umum dilakukan di banyak daerah. Biasanya berbagi THR diberikan dengan menggunakan amplop ataupun berupa uang baru kepada anak kecil, remaja hingga orang dewasa. Tradisi tersebut menjadi salah satu kenangan yang banyak dimiliki oleh anak-anak di Indonesia ketika hari raya tiba. (*)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *