foto : Herman saat pengambilan nomer urut Pilkades /dom transindonesia/adi
TROL,Bojonegoro,- Herman,S.T resmi sebagai calon kepala desa Sidorejo kecamatan Sukosewu – Bojonegoro, setelah ditetapkan oleh panitia Pilkades desa Sidorejo periode tahun 2023 hingga 2028.
Herman atau lebih akrab mas Herman merupakan salah satu putra terbaik di desa Sidorejo yang bertekad membawa arah kemajuan desa melalui infrastruktur, ekonomi kreatif, pertanian, pendidikan dan kesehatan.
Menurutnya, potensi desa Sidorejo harus lebih dieksplorasi lagi supaya dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dengan baik. Pasalnya, dengan banyaknya anggaran negara yang digelontorkan ke desa, dirinya yakin jika diproyeksikan secara maksimal dan transparan kemakmuran warga desa dapat terwujud.

“Dalam memanfaatkan anggaran negara kuncinya harus kreatif, inovatif, inspiratif, akuntabel dan transparan. Oleh sebab itu, jika diberi amanah warga untuk menahkodai desa Sidorejo hal – hal tersebut insyaallah akan saya implementasikan dengan baik.” ungkapnya, Kamis (13/10).
Tak hanya itu, dirinya mengatakan untuk mewujudkan masyarakat desa Sidorejo cerdas, kreatif dan produktif perlu dilakukan cara-cara komunikasi secara milenial dengan berbasis teknologi digital.
“Dengan memanfaatkan kemajuan global disektor tekhnologi digital, kita bisa membuka ruang diskusi dan komunikasi dengan semua pihak. Sehingga ide-ide cerdas, kreatif dan produktif masyarakat Sidorejo bisa terakomodir dengan maksimal” imbuhnya.(adi/adv)