foto : agus dwi karyanto
TROL, Trenggalek – Pemkab Trenggalek bakal menggelar Pilkades serentak tahun ini.Pilkades serentak itu akan digelar di 9 desa pada 6 kecamatan
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Trenggalek Agus Dwi Karyanto mengatakan saat ini pembentukan panitia Pilkades Tahun 2023 sudah selesai. Oleh karena itu, pendaftaran bakal mulai akhir bulan Juli sampai Agustus.
“Tahapan Pilkades untuk pendaftaran calon akan dimulai akhir bulan Juli sampai awal Agustus 2023 mendatang,” terangnya .
Lanjut Agus, pihaknya sudah melakukan sosialisasi pembinaan Pilkades satu persatu. Kemudian masing-masing desa diharapkan dapat memahami tugas dan fungsinya. Termasuk juga memahami tugas dan fungsinya.
“Pilkades bakal berlangsung 28 Oktober 2023, biaya Pilkades sendiri sudah kami anggarkan sebesar 648 juta,” tambahnya.
Sembilan desa yang bakal melangsungkan Pilkades 2023 yaitu, desa: Tenggaran,dan Jombok kecamatan Pule,desa Salamwates kecamatan Dongko,kecamatan Bendungan desa Masaran.
kecamatan Pogalan desa Ngadirenggo dan Wonocoyo,desa Salamrejo kecaman Karangan,
kecamatan Tugu desa Banaran; kecamatan Suruh desa Nglebo.
“Untuk meminimalisir gesekan, setiap desa bakal membuat satu TPS. Karena kalau lebih dari satu dikhawatirkan ada gesekan,” tandasnya.(*)