TROL, Tulungagung – Gelaran Bazar pameran kuliner UMKM dan pentas seni desa Kepuh tahun 2025 resmi dibuka pada Jumat sore (12/9). Kegiatan ini digelar dalam rangkaian acara memeriahkan dan memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-80.
Pada acara pembukaan tersebut dihadiri oleh Kasi PMD Kecamatan Boyolangu, Kepala Desa Kepuh beserta perangkat, Bhabinkamtibmas, Babinsa, BPD beserta anggota, Panitia PHBN serta tamu undangan lainnya. Kegiatan pentas seni dan pameran kuliner UMKM ini digelar di sepanjang jalan Jambu dusun Tugu.
Winarto Kepala desa Kepuh melalui Agus Erfan Ma’arif ketua panitia PHBN saat ditemui mengatakan kegiatan ini berlangsung selama 3 hari.
“Acara berlangsung dari hari Jumat sampai Minggu tanggal 12 hingga 14 September dan diikuti kurang lebih 46 pelaku UMKM desa Kepuh dari 23 RT,” jelas Agus sapaan akrabnya.
Selain bazar UMKM pada tahun ini Pemdes Kepuh juga menggelar pentas seni untuk memeriahkan peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
“Pada pembukaan bazar hari ini dimulai jam 7 malam akan ada Campursari Baladewa dengan bintang tamu Jo Klitik dan Jo Klutuk. Hari kedua atau besok malam itu pentas seni untuk anak-anak sampai dewasa, dan pada hari Minggu penutupan akan ada jaranan Budi Cipto Mudo desa Kepuh,” ungkap Agus.

Lebih lanjut, Agus menjelaskan untuk semua jenis kuliner UMKM ini merupakan hasil olahan dan produk dari warga desa Kepuh.
“Stan kuliner UMKM memasarkan hasil olahan warga, seperti warga yang mempunyai produk sanghai, kerupuk, sambal pecel, kerupuk sambal semua dipasarkan di bazar UMKM ini,” paparnya.
Agus berharap dengan adanya kegiatan ini masyarakat bisa mengetahui produk-produk UMKM desa Kepuh serta perekonomian bisa tumbuh dan berkembang.
“Sebagai sarana promosi produk-produk UMKM desa Kepuh, sehingga masyarakat tahu hasil produk UMKM desa Kepuh,” pungkasnya.
Sementara itu, Mujito Kasi PMD kecamatan Boyolangu dalam kesempatan yang sama memberikan apresiasi setingi-tingginya kepada Pemerintah Desa Kepuh dan panitia PHBN atas terselenggaranya bazar UMKM ini.
“Ada hal yang penting dalam bazar ini, dimana pelaku usaha desa Kepuh akan berkumpul di tenda yang sudah disiapkan panitia. Dan disinilah produk lokal akan dilihat dan dibeli oleh masyarakat desa Kepuh maupun luar desa Kepuh,” ucapnya.
Mujito mengharapkan dengan kegiatan bazar UMKM ini akan ada pendapatan tambahan bagi warga desa Kepuh dan mensejahterakan keluarga. (jk)











