Patroli Blue Light Polsek Kedungwaru 

TROL,Tulungagung – Polsek Kedungwaru Tulungagung laksanakan Patroli Blue Light Harkamtibmas sebagai upaya mengantisipasi potensi terjadinya tindak kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) serta kerawanan lainnya di wilayah hukum Kedungwaru. Kegiatan dilakukan dalam bentuk sambang warga di desa Bulusari.

Kapolsek Kedungwaru AKP Karnoto menjelaskan bahwa pelaksanaan patroli blue light merupakan langkah preventif untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif, khususnya saat malam hari.

“Patroli Blue Light ini kami lakukan sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas. Dengan sambang warga dan berdialog langsung, kami ingin mempererat komunikasi serta mengajak masyarakat agar bersama-sama menjaga kamtibmas”, ungkap AKP Karnoto, Kamis (11/12).

Ia juga menambahkan bahwa Polsek Kedungwaru akan terus mengintensifkan kegiatan patroli rutin dan menyentuh langsung masyarakat untuk mendengarkan informasi maupun keluhan terkait keamanan lingkungan.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *