foto: peserta sosialisasi akreditasi jenjang sekolah dasar di hotel narita, senin (6/11) /bw
TROL, Tulungagung – Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung selenggarakan sosialisasi akreditasi jenjang sekolah dasar Senin (6/11)
Sosialisasi yang bertempat di Hotel Narita Tulungagung ini meliputi sekolah negeri dan swasta baik sekolah yang sudah lama berdiri, maupun sekolah yang baru berdiri.
Dalam kesempatan ini Dinas Pendidikan yang diwakili Sekretaris Dinas Pendidikan, dalam sambutannya mengatakan kegiatan sosialisasi akreditasi ini merupakan informasi pada lembaga sekolah, di tahun 2024 nanti harus melalui penilaian oleh BAN SM dari propinsi.
Adapun Akreditasi Sekolah kewajiban dan tolak ukur lembaga yang bersangkutan yang telah mampu melakukan pelayanan di bidang pendidikan sesuai dengan standar nasional.
Didalam pelayanan itu harus sesuai yang digariskan oleh Kementrian Pendidikan, yakni melayani masyarakat sesuai dengan standar dan tolak ukurnya melalui akreditasi.
Disini ada penilaian akreditasi disklemer C, B sampai akreditasi A.Artinya segala sesuatu yang sudah dikerjakan oleh satuan pendidikan itu sudah melalui standar yang ditentukan, dan semua satuan lembaga pendidikan harus ter akreditasi”, demikian ungkap Seketaris Dinas Pendidikan Tulungagung. (adv/bw)