Komoditas Pangan di Tabanan Masih Tinggi

foto: pasar tradisional /dok balipost

TROL,Tabanan – Harga sejumlah bahan pangan di Tabanan masih tinggi.

Beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan harga, bahkan cabai rawit mencapai 80 ribu perkilo

Hal itu diketahui, dari hasil monitoring Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Tabanan di sejumlah pasar tradisional.

Kepala Disperindag Kabupaten Tabanan, Ni Made Murjani mengatakan, bahwa hasil monitoring harga sejumlah bahan pangan memang mengalami kenaikan.

“Ya untuk cabai yang paling terlihat ya. Sampai 80 ribu per kilo,” ucapnya Jumat (10/11),mengutip tribunbali.

Kenaikan pada bawang merah dari 15 ribu menjadi 25 ribu per kg, naik 10 ribu. Cabai merah besar dari 30 ribu naik menjadi 55 ribu per kilo.

Harga Sayuran Turun

Jenis kacang panjang turun dari 10 ribu menjadi 8 ribu per kilo, dan untuk wortel dari harga 20 ribu turun menjadi 18 ribu per kilo. (dian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *